Sumenep, Detikzone.net-Bupati Sumenep, H. Achmad Fauzi Wongsojudo sangat mengapresiasi langkah UNIBA Madura dalam menjalin kerjasama dengan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).
Bupati mengatakan, kerjasama tersebut nantinya akan mempunyai dampak dalam pengembangan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk mencapai tujuan dalam membangun dan memajukan Kabupaten Sumenep.
“Semoga, apa yang dilakukan Uniba Madura selama ini, melalui ide-ide cemerlangnya berdampak terhadap pembangunan Kabupaten Sumenep di segala sektor, dan yang jelas kami menyampaikan terima kasih,” katanya.
Bahkan, Bupati berujar Uniba Madura sebagai perguruan tinggi pertama dan satu-satunya di Madura yang bekerja sama atau melakukan MoU dengan BPIP dan LPSK ini.
Pihaknya optimis perguruan tinggi ini mampu menyiapkan generasi muda berkualitas dan berkarakter budaya, untuk menjadi pemimpin yang inovatif di masa mendatang demi mendorong pembangunan daerah.
“Uniba Madura dengan berbagai terobosan, tentu saja mencetak generasi emas dengan memberikan sumbangsih ide-ide pemikirannya, sehingga proses pembangunan Kabupaten Sumenep lebih baik,” terang Bupati.
Sementara itu, Rektor Uniba Madura Prof. Dr. Rachmad Hidayat mengungkapkan, pihaknya cukup berbangga, karena Kampus dengan tagline Tera’ Tak Adhemar mampu mekalukan kerja sama atau MoU dengan BPIP dan LPSK.
“Kegiatan yang didakan ini, menjadi momen penting, karena 1.500 mahasiswa baru sudah menuggu acaranya untuk berbagi ilmu,” pungkasnya.