Uncategorized

Hardiknas 2023, Bupati Sumenep Dorong Semua Guru Berinovasi

×

Hardiknas 2023, Bupati Sumenep Dorong Semua Guru Berinovasi

Sebarkan artikel ini
20230502 201055 0000
Foto: Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, S.H., M.H memimpin upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023.

Sumenep, Detikzone.net-Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, S.H., M.H memimpin upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023, di halaman Kantor Bupati, Selasa (02/05/2023).

Dalam sambutannya, Bupati mengatakan, Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) adalah momentum seluruh tenaga pendidik, untuk meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan.

“Peringatan Hari Pendidikan ini, memacu seluruh guru untuk semakin menguatkan tekad dalam meningkatkan kualitas pendidikan, demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Sumenep,” ujar Bupati Achmad Fauzi.

Dengan hadirnya platform merdeka mengajar, tutur Bupati, para guru hendaknya berinovasi menciptakan karya untuk menunjang proses pembelajaran.

“Di era saat ini, para guru harus melakukan berbagai inovasi dalam proses pembelajaran, untuk meningkatkan layanan pendidikan kepada peserta didiknya di lembaganya masing-masing untuk mewujudkan generasi emas di masa mendatang,” tutur Bupati.

IMG 20230502 WA0183

Menurut Suami Ketua TP-PKK Kabupaten Sumenep ini, guru sebagai garda terdepan dalam dunia pendidikan sesuai dengan tugas dan fungsinya.

“Para guru harus meningkatkan SDM-nya untuk mendorong optimalisasi kualitas  bidang pendidikan yang lebih baik,” tutur Bupati.

Tambahan informasi, Pemerintah Kabupaten Sumenep selain mengadakan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional, juga menggelar Upacara Hari Otonomi Daerah ke-27 2023, bahkan seusai upacara Bupati menyerahkan beberapa penghargaan.

Tinggalkan Balasan