Uncategorized

Anggota DPRD Sumenep Puji Program Mudik Gratis

×

Anggota DPRD Sumenep Puji Program Mudik Gratis

Sebarkan artikel ini
IMG 20230420 WA02691 1
Foto: Suharinomo.

SUMENEP, Detikzone.net–Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kabupeten Sumenep Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Dapil VI, Suharinomo menyanjung dan mengapresiasi program unggulan Pemkab Sumenep, yakni Mudik Gratis. Kamis, 20/04/2023.

“Kami mengapresiasi ikhtiar Pemerintah Daerah dalam mengadakan mudik gratis tahun ini. Baik via perjalanan darat maupun laut,” ujar Suharinomo.

1681980677821

Menurut Politikus berkepala pelontos ini, dengan adanya mudik gratis dari Pemerintah Daerah, Bupati Sumenep telah mewujudkan tagline Bismillah Melayani.

“Pemerintah Kabupeten Sumenep telah mewujudkan Bismillah Melayani dan memberikan kesan luar biasa kepada masyarakat jelang hari raya idul Fitri,” tutur Suhari, Sapaan Karib Politikus asal Keuuaam Kangean itu.

Momentum mudik gratis tersebut, kata Suhari, tentu dimanfaatkan oleh sebagian masyarakat untuk mudik ke kampung halamannya untuk merayakan lebaran bersama keluarga.

“Bupati Sumenep tidak hanya menyediakan rute Kalianget- Kepulauan melalui Tol laut. Namun juga melepas pemudik yang ada di Jabodetabek kemarin. Hal itu sebagai bukti Pemerintahan saat ini pro rakyat,” katanya.

Bahkan, lanjut Suharinomo, ratusan pemudik gratis rute Jakarta – Sumenep dan rute Kalianget – Kepulauan kini sudah berkumpul bersama keluarganya.

“Ribuan warga pulau kini sudah berkumpul kembali dengan keluarganya di kampung demi merayakan Hari Raya Idulfitri 1444 H tanpa dibebani biaya tiket oleh Pemerintah Daerah,” lanjut Suharinomo.

Pihaknya berharap, Pemkab Sumenep terus meningkatkan layanan mudik gratis untuk tahun berikutnya.

“Semoga program mudik gratis ini berlanjut,” tukasnya.

Suhari berujar, Pemkab Sumenep telah memenuhi kewajibannya dengan memberikan pelayanan yang maksimal dengan meluncurkan beberapa program positif.

“Atas Nama DPRD Sumenep saya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 Masehi, Minal Aidin Wal Faizin mohon maaf lahir dan Batin,” tandas Suharinomo.

Tinggalkan Balasan