Probolinggo, Detikzone.net- Kecelakaan beruntun Bus Pariwisata ngeblong turun usai berwisata di Gunung Bromo, Kabupaten Probolinggo.
Bus bernopol D7849AQ yang dikemudikan Mansur Wahyudin, membawa 40 orang siswa MA Alahzar Azari Jakarta Selatan berdasarkan data dari kepolisian Polres Probolinggo.
Bus pariwisata Adiputra Gracia itu menabrak empat mobil yang parkir di pasar Lumbang dan satu pengendara sepeda motor.
Saat ini jumlah korban masih dalam proses pendataan.
Data sementara dari polisi, total ada 40 orang siswa di dalam bus, 29 perempuan dan 11 laki-laki. Kemudian tiga orang guru pendamping, dua orang EO dan dua orang sopir-kenek. Total jumlah keseluruhan 47 orang.
Kronologi Bus Pariwisata Ngeblong tersebut bermula saat Bus Pariwisata bergerak dari Bromo turun hendak menuju ke Malang Batu di Universitas Brawijaya.
Saat sampai diatas perempatan pasar Lumbang, penumpang menyampaikan bahwa di dalam bus tercium bau rem sangat menyengat.
Selanjutnya sampai di perempatan Lumbang, sopir sudah tidak bisa mengerem kendaraan bus.
Sehingga bus melaju tidak terkendali dan menabrak empat kendaraan yang parkir di samping kiri jalan pasar Lumbang melaju ke utara. Terus sekira 1 kilometer menabrak siswa pengendara sepeda motor dan berhenti menabrak pohon TKP terkahir.
“Laju bus terhenti setelah pengemudi bantingkan setir ke parit,” ungkap Kasat Lantas Polres Probolinggo, AKP Sapari, di lokasi kejadian, Selasa (7/3/2023).
“Korban ada enam orang, dua orang di Puskesmas Lumbang, dua orang di RSUD Tongas dan dua lagi di RSUD dr Mohammad Saleh Kota Probolinggo,” terang Sapari.
Kecelakaan beruntun terjadi di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, dengan melibatkan sebuah bus pariwisata sedang mengalami rem blong di pasar Lumbang, Kecamatan Lumbang. Bus ngeblong dilaporkan menyasak lima kendaraan lain, Selasa (7/3/2023).
Dari sebuah video yang diunggah oleh seorang warga di sosial media, tampak bus periwisata itu mengalami rem blong dari jalan menurun di pasar Lumbang. Tampak seorang pelajar perempuan terlindas roda depan bus.
Sejumlah kendaran juga tampak rusak berat akibat disasak akibat kecelakaan beruntun di pasar Lumbang Kabupaten Probolinggo tersebut.
Karena saat peristiwa itu terjadi, pasar sedang ramai dari pengunjung . Bus ngeblong menyasak kendaraan yang berada di pinggiran pasar