Sumenep, Detikzone.net- Dalam rangka menjaga dan memelihara situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, anggota Polsek Bluto gelar patroli rutin malam hari.
Kegiatan aktif tersebut dilakukan oleh Aiptu Hariyanto dan Aipda Mahdum dengan menyasar ke Pertokoan.
Dalam melakukan giat patroli, anggota Polsek Bluto juga dialogis dengan pegawai Toko terkait situasi kamtibmas.
Anggota Polsek Bluto juga menghimbau dan mengajak Pegawai Toko tetap waspada terhadap aksi kejahatan malam hari yaitu curas dan curat.
” Himbauan Kamtibmas yang dilakukan guna menjaga situasi kamtibmas di wilayah Polsek Bluto agar tetap aman dan kondusif terhindar dari tindakan kriminalitas,” pungkasnya. Jumat (17/02/2023) malam.