SUMENEP, Detikzone.net- Ondel-ondel Betawi versi Sumenep dipastikan menjadi ikon resepsi Pernikahan Putri Kades Kabunagung yang akan digelar Ahad, 06/11 di Graha Wicaksana Abdi Negara (Korpri ) Jl. Dr. Cipto No. 43 Sumenep.
“Ondel ondel tersebut hasil dari kretivitas para pemuda Desa Kebungung,” ujar Kepala Desa Bustanul Affa.
Menurutnya, ia sengaja menciptakan konsep unik saat pesta Akbar putrinya.
“Konsep itu bukan tanpa alasan, karena istri saya berasal dari Betawi dan saya asli Sumenep,” katanya.
Selain itu, lanjut Kades, resepsinya nanti akan dihadiri 1.700 undangan dan akan dimeriahkan oleh Lissyou Musik Intertainment bersama audio sound sistem Brewok 2R.
Suami Nurlailah ini berharap, acara akad nikah dan resepsi pernikahan putrinya bisa mendapat ridho Allah SWT.
“Sebagai orang tua, kita hanya berikhtiar. Selebihnya, kita pasrahkan kepada Allah semoga keduanya bisa menjadi pasangan yang sakinah, mawaddah, warahmah dan nantinya bisa melahirkan anak anak yang Soleha dan soleha,” harapnya.
Sementara, untuk akad nikah putrinya yang bernama Sari Kusumaning Tias, S. Kep dengan Rian Tiarno, S.H akan digelar besok, 05/11/2022.
Usai akad nikah, acara akan dilanjutkan pada pukul 12.00 wib hingga sore.
“Mudah mudahan acara besok bisa berjalan sukses dan lancar. Mohon doanya,” pungkas Kades Kebunagung, Bustanul Affa, Jumat, 04/11/2022, malam.