Sukses, Bupati Tamam Tutup Secara Resmi Gelaran MTQ ke- XXX Tingkat Kabupaten

1220
×

Sukses, Bupati Tamam Tutup Secara Resmi Gelaran MTQ ke- XXX Tingkat Kabupaten

Sebarkan artikel ini
20220913 234148 0000

Pamekasan, Detikzone.net- Bupati Pamekasan, Madura, Jawa Timur, H. Baddrut Tamam tutup secara  resmi pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke- XXX tingkat Kabupaten Pamekasan. Selasa (13-09-2022) malam.

Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam menyampaikan syukurnya karena pelaksanaan hingga penutupan MTQ tersebut berjalan sukses.

“Syukur Alhamdulillah, karena pelaksanaan hingga penutupan MTQ ke 30 berjalan lancar dan sukses,” kata Baddrut Tamam disela- sela kegiatannya.

20220913 234819 0000

Menurutnya, target pada ajang MTQ di daerahnya sudah sesuai harapan bersama. Yaitu, sukses pelaksanaan, sukses ekonomi, dan sukses membangun atmosfer Qur’ani.

“Terimakasih kepada teman-teman Forkopimda, kepada seluruh pimpinan kecamatan yang telah menunjukkan anak didiknya melalui bimbingan pesantren dan madrasah, sehingga acara MTQ ke 30 Pamekasan ini berjalan sukses,” tuturnya.

Kata Bupati, target sukses menjadi perhatian serius selama pelaksanaan MTQ  tersebut.

” Hal itu dilakukan agar Pamekasan menjadi salah satu percontohan event, baik tingkat provinsi bahkan nasional. Karena ajang yang di Kabupaten ini tentu akan dibawa nanti untuk kompetisi yang regional, nasional bahkan internasional,” jelasnya.

Sekedar diketahui, untuk juara umum pada lomba MTQ kali ini di raih oleh Kecamatan Palengaan.

Tinggalkan Balasan