Uncategorized

Meriahkan HUT RI ke-77, LSM GMBI Gelar Beragam Lomba Menarik

1284
×

Meriahkan HUT RI ke-77, LSM GMBI Gelar Beragam Lomba Menarik

Sebarkan artikel ini
20220828 182700 0000

Sangkapura, Detikzone.net- Memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, LSM GMBI (Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia) KSM Kecamatan Sangkapura Gelar Beragam Lomba Menarik. acara tersebut dilaksanakan di Area Pelabuhan Perikanan, tepatnya di Desa Sungaiteluk Kecamatan Sangkapura Kabupaten Gresik, Minggu (28/08/2022).

Ketua LSM GMBI KSM Kecamatan Sangkapura, Junaidi mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan untuk turut memeriahkan peringatan HUT RI ke-77 dan mengenang jasa perjuangan Para Pahlawan, ucapnya.

20220828 182731 0000

Junaidi menjelaskan, kegiatan ini kami persiapkan dengan matang bersama teman-teman anggota GMBI yang ada di Sangkapura dan dibantu oleh teman-teman LSM GMBI KSM Tambak.

Lebih lanjut Junaidi menjelaskan, untuk mengenang jasa perjuangan para Pahlawan pada Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, kami menyediakan 4 kegiatan lomba, diantaranya; lomba dayung, lomba tarik tambang, lomba balap karung, dan lomba panjat pinang, jelasnya.

Sekretaris LSM GMBI KSM Sangkapura, Joko Sosilo menuturkan, kegiatan ini selain memeriahkan HUT RI juga dapat meningkatkan kecintaan dan rasa nasionalisme yang tinggi kita terhadap NKRI.

Mudah mudahan kegiatan ini dapat membuat semakin erat hubungan antar LSM GMBI dengan masyarakat. Sebab kami ingin menjadi Lembaga Swadaya Masyarakat yang sebenarnya dan kami LSM GMBI tidak hanya sekedar ada, namun juga kami ingin memberi nilai lebih bagi masyarakat setempat terutama atas keberadaan LSM GMBI KSM Kecamatan Sangkapura,” tuturnya.

Ia berharap kegiatan serupa ini dapat dilaksanakan di tahun mendatang lebih meriah.

“Menjadi harapan bersama, kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan di tahun mendatang dengan lebih meriah lagi daripada di tahun ini,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan